KEMAHASISWAAN ITB DARI SUDUT PANDANG SEORANG SENATOR
Sosok yang ingin penulis kenalkan kali ini adalah senator Himpunan Mahasiswa Teknik Geofisika (TERRA), Rama. Menurutnya, kemahasiswaan sekarang lebih bergerak sesuai keilmuan masing-masing meskipun ada gerakan untuk bekolaborasi antarkeilmuan namun tetap saja ada upaya untuk menjaga gerakan sesuai keilmuan masing-masing. Padahal mahasiswa jurusan bisa membuat karya, baik gerakan/aksi, produk, ataupun pengabdian masyarakat serta sikap yang tidak terbatas pada keilmuan mereka saja. Misalnya, himpunan dapat melakukan kegiatan pengabdian masyarakat yang tidak hanya bergerak sesuai keilmuan mereka yang terpenting adalah tujuan untuk berbagi manfaat ke masyarakat dengan ikhlas. Jangan sampai motivasi untuk membantu terbatas dengan bidang keilmuan mahasiswa. Kemudian mengenai kondisi kemahasiswaan sekarang, menurutnya mahasiswa sekarang adalah mahasiswa yang benefit oriented dan study oriented . Hanya sedikit mahasiswa yang memiliki keinginan untuk berpartisipasi menyuarakan aspirasi