APA ALASANKU DISINI

Aku bukan seorang elitis institusi ini
Aku tak pernah memegang jabatan tinggi apapun
Aku tak punya pengaruh dan kuasa
Aku pun bukan seorang decision maker terkemuka
Meskipun aku tergabung dalam kumpulan para legislator
Aku hanyalah massa biasa yang ingin tahu kondisi institusiku

Aku ingin berbicara saat aku rasa ini perlu diungkapkan
Aku ingin berbagi pemikiran saat aku rasa ini penting diketahui
Aku datang di suatu kondisi saat aku merasa waktunya tepat untuk aku ada disana
dan aku akan mengemukakan sikap dan cara pandangku saat kutahu urgensinya

Tapi, aku justru tak mengerti dengan sikap dalam diriku
Mengapa aku mau disini?
Mengapa aku mau bertahan disini hingga detik ini?
Mengapa aku mau mengorbankan waktuku?
Apakah ini cukup penting bagi kehidupanku?
Apakah ini memberikan dampak baik bagi masa depanku?
Bahkan aku tak memiliki status, pengaruh dan kekuasaan penting apapun disini
tak seperti orang-orang di sekitarku yang ada disini

Apa yang membuatku ingin bertahan disini?
Rasa peduliku  kah terhadap kondisi kemahasiswaan  sekarang
dengan idealisme yang selama ini aku junjung
Ah, bukankah sebuah alasan yang cukup normatif dan bahkan naif
Ataukah ada alasan lain yang kutemui
terkait kepentingan tertentu dalam diriku
atau mungkin bahkan perasaanku
Aku pun tak tahu hingga saat ini



Komentar

Postingan populer dari blog ini

KEMAHASISWAAN ITB DI MATA NYOMAN ANJANI: SANG PEMIMPIN PERGERAKAN MAHASISWA ITB

YAKIN BERHIJAB?

PENGORBANAN SELALU MEMBUTUHKAN HARGA